Welcome to PT Tebo Hutama Cipta website, the Regional Select Business Entities

Jangan Pernah Abaikan Jika Kisi-Kisi Radiator Berlumpur

 

Admin - Radiator merupakan komponen penting bagi kendaraan roda empat, pasalnya radiator merupakan komponen pendingin yang benar-benar harus berfungsi.

Jika saja radiator tidak bekerja sudah di pastikan suhu mobil jadi meningkat drastis, sampai-sampai mobil bisa nge-jim (overhead) sehingga mobil tidak bisa lagi di operasikan.

Proses pendinginan mesin mobil yang optimal sangat diperlukan, nah terkadang hal sepele yang sering kita abaikan terhadap kisi-kisi Radiator.

Kisi-kisi (sela-sela udara) radiator merupakan tempat sirkulasi udara yang berfungsi untuk mempercepat pendinginan air yang ada di dalam radiator, agar dingin radiator menjadi optimal.

Hal ini sering diabaikan apalagi, kendaraan yang rutenya dibawa menjelajah hutan, ataupun jalanan berlumpur.

Abu dan lumpur yang menutupi kisi-kisi radiator sehingga tidak ada lagi celah untuk sirkulasi udara, akan menyebabkan mesin menjadi cepat panas, pasalnya sirkulasi udara yang seharusnya melewati kisi-kisi radiator bisa mendinginkan suhu air didalam radiator, karena tersumbat maka pendinginan air radiator pun menjadi tidak optimal.


0 Komentar